Tersanjungkah engkau dengan licin lidahmu bertutur, sementara dalam hatimu tak ada apa-apa. Kau kunyah mitos pemberian masyarakat dan sangka baik orang-orang berhati jernih, bahwa engkau adalah seorang saleh, alim, abid lagi mujahid, lalu puas meyakini itu tanpa rasa ngeri. Asshiddiq Abu Bakar Ra. selalu gemetar saat dipuji orang. “Ya ALLAH, jadikan diriku lebih baik daripada sangkaan mereka, janganlah Engkau hukum aku karena ucapan mereka dan ampunilah daku lantaran ketidaktahuan mereka”, ucapnya lirih

Selasa, 21 Februari 2012

PKS siaga Banjir

Banjir besar melanda kawasan Pulo, Pondok Labu, Jakarta Selatan. Puncak banjir terjadi pada Ahad malam ketika tingkat kedalaman paling tinggi mencapai 1.5 meter. Dalam musibah ini jajaran kader PKS kembali turun gunung. Puluhan kader PKS dari tingkat pengurus Daerah Jakarta Selatan sampai tingkat pengurus Ranting Pondok Labu turun tangan langsung membantu para korban.
Menurut Syahrulloh, Ketua DPC PKS Cilandak, banjir kali ini lebih parah dari yang sebelumnya. “Kawasan ini memang sering terkena banjir tapi ini lebih parah dari biasanya,” katanya. Banjir yang merendam puluhan rumah di tiga RT ini yaitu Rt 09, Rt 10 dan Rt 11 Rw 3 ini memaksa sekitar 900 orang warganya untuk mengungsi ke tempat yang lebih tinggi sementara waktu." Karena melihat besarnya skala banjir kami langsung turun setelah mendapat informasi. Pagi ini kami sudah menurunkan relawan untuk membantu evakuasi, menyediakan bantuan logistik, obat-obatan, dan pakaian layak pakai,” urai Syahrulloh. “Siang ini juga akan stand by tenaga medis mulai dari dokter sampai asisten apoteker,” tambahnya. (dm/pks cilandak)

0 komentar:

Posting Komentar

Kembali ke ...

SHARE

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

Translate

Follow me!Follow me!

P

Terus Bergerak !!!

Semburat Ingin Tahu

Cerdas MerdekA :)

SwaMedium

Ketinggalan Jejak